Muaratebo, AP – Badan penelitian dan pembangunan daerah (Bapelitbangda) Tebo saat ini sedang merangkum hasil Musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) yang telah di laksanakan baru-baru ini. Perkembangan hasilnya pun belum bisa di sampaikan apalagi menyangkut isu strategis pembangunan Tebo untuk tahun 2020 mendatang.
Kepala Bapelitbangda Tebo Hendri Nora, ST kepada Aksipost Selasa (28/02) kemarin menuturkan bahwa untuk saat ini pihaknya belum bisa menguraikan atau menyampaikan kepada publik terkait isu strategis untuk rencana pembangunan Tebo tahun 2020 mendatang.
“Kalau isu strategis untuk pembangunan tahun 2020 belum bisa kita sampaikan,” katanya.
Hendri Nora memaparkan bahwa hasil kegiatan Musrenbang desa maupun kecamatan beberapa waktu lalu sedang kita rangkum. Setelah hasil Musrenbang di rangkum semua, akan di sampaikan ke Bappeda provinsi.
Sebelumnya Musrenbang tingkat Provinsi dilakukan di Jambi, namun untuk tahun ini Bappeda Provinsi Jambi langsung turun atau roadshow ke setiap kabupaten dan kota,” kata Hendri Nora.
Untuk kabupaten Tebo dapat giliran roadshow musrenbang Bappeda Provinsi Jambi (19/03) mendatang “ujarnya.
“Maka dari itu isu strategis belum bisa di uraikan dan disampaikan ke publik, kita khawatir hasil dari Musrenbang sewaktu-waktu berubah. Jika rangkuman Musrenbang Tebo sudah disampaikan dan dibahas bersama Bappeda Provinsi, isu strategis pembangunan tahun 2020 di kabupaten Tebo mendatang baru bisa di publikasikan,” ucap Hendri Nora meyakini. (ard)