Muarasabak, AP – Sebanyak empat Desa dari 73 Desa di Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) belum memiliki Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Hal ini dikatakan langsung oleh Kabid Pemberdayaan Masyarakat di dinas PMD Tanjabtim, Zulfahmi.
Ia memaparkan, dari jumlah Desa yang sudah memiliki BUMDes dibumi sepucuk nipah serumpun nibung pun masih ada yang produktif.
“Dari jumlah 73 desa se Kabupaten Tanjung Jabung Timur baru 69 desa yang memiliki BUMDes. Bahkan didalamnya pun hanya ada beberapa BUMDes yang masih produktif,” paparnya.
Ia menjelaskan, dalam pengelolaan BUMDes ini tergantung dari Pemerintahan Desa setempat. Pihak dinas PMD hanya memberikan pemahaman lewat sosialisasi agar masyarat paham fungsi dari BUMDes.
Oleh karena itu ia berharap Pemerintah Desa dapat lebih maksimal dalam mengalokasikan Dana Desa untuk mengelola BUMDes dimasing-masing Desa.
“Kendala yang di alami oleh Dinas PMD Kabupaten Tanjung Jabung Timur untuk lebih mengoptimalkan agar semua Desa memiliki atau mampu mengelola BUMDes dikarenakan masih minimnya SDM yang memiliki jiwa wirausaha,” jelasnya.
“Namun demikian, tidak menyurutkan kami untuk memberi sosialisasi pemahaman BUMDes kepada seluruh Desa yang ada di kabupaten Tanjabtim,” pungkasnya. (fni)