Kualatungkal, AP–Tahun ini pemerintah kabupaten tanjung Jabung Barat bakal membangun 38 jembatan di wilayah seberang kota, tepatnya dari Kuala Baru hingga desa Suban atau tembus ke lintas timur.
“38 jembatan di seberang kota akan di bangun, tahun ini akan kita prioritaskan, dari kuala baru seberang kota sampai suban lintas timur akan kita tuntaskan,” tegas bupati Safrial beberapa waktu lalu.
Ungkapan bupati kini menjadi harapan warga sekitar, bahkan dengan tegas meminta pemkab untuk segera merealisasi keinginan bupati itu.
“Kami harap ini bukan isapan jempol belaka, atau hanya pencitraan saja,” tegas Taufik warga Desa Kuala Baru kecamatan Sarko kabupaten Tanjab Barat.
Bahkan menurutnya, proyek besar besaran yang diperkirakan akan menelan anggaran milnyaran rupiah melalui dana apbd tanjab barat dinilai rawan kecurangan.
Pasalnya selain lokasi yang jauh dari keramaian, faktor alam juga dapat menghambat lambatnya pekerjaan.
“Kami mendukung program pemerintah dan setuju dengan apa yang diinginkan bupati. Tapi bupati harus jeli dan terus mengkroscek ke lokasi jika pekerjaan nantinya berjalan,” pintanya.
Menurutnya, proses pekerjaan baik dari lelang pronyek hingga pengerjaan harus dipihak yang berpengalaman, sebab tak sedikit pekerjaan jembatan terbengkalai hanya karna rekanan tak profesional.
“Bukan satu atau dua pekerjaan yang terbengkalai. Kami harap pekerjaan dan niat bupati dapat berjalan beriringan tanpa ada segelintir pihak yang di untungkan,” bebernya. (Her)