Muaratebo, AP – Pemerintah Desa (Pemdes) Tambun Arang, Kecamatan Sumay, Kabupaten Tebo di Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-74 ini mengajak kepada semua masyarakatnya untuk bersatu dan bersama-sama mendukung program pembangun desa.
“Perbedaan pendapat dan pandangan adalah hal yang wajar dalam dinamika bermasyarakat, namun pada HUT RI kemerdekaan ke-74 ini saya rasa tidak ada salahnya jika saya menghimbau kepada pemuka agama, tòkoh adat, masyarakat dan pemuda,” kami bersama jajaran Pemdes Tambun Arang mengajak berbenah diri mendukung program dan pembangunan desa yang kita cintai ini, himbau Kepala desa (Kades) Tambun Arang Mardiana, S.IP Senin (19/8) kemarin.
Kades Tambun Arang mengaku turut hadir pada peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-74 Sabtu (17/8/2019) di kantor Camat Sumay, mengatakan bahwa pada dasarnya manusia tak luput dari segala kesalahan dan khilaf apakah di sengaja atau pun tidak, meski demikian dirinya meminta kepada masyarakat tetap bersatu, tidak membuat kegaduhan dan polemik berkepanjangan yang dapat menimbulkan perpecahan, ujarnya.
Disamping itu, lanjut Kades, perangkat desa seperti Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan anggotanya, Kepala dusun (Kadus) RT/RW dan perangkat desa lainnya juga mengajak masyarakat untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan demi kenyamanan keamanan desa serta bersama-sama meningkatkan program desa baik yang sedang berjalan maupun mendatang jangan sampai turut serta terpecah belah satu sama lain, pungkas Mardiana. (ard)