Jambi, AP – Gubernur Jambi, Fachrori Umar mengapresiasi atas peluncuran Aksi Post TV. Hal itu disampaikannya saat menerima kunjungan Tim Redaksi Aksi Post di ruang kerjanya di kawasan Telanaipura Kota Jambi, Senin 15 Juni 2020.
“Saya Gubernur Jambi, atas nama Pemerintah Provinsi Jambi mengucapkan selamat atas peluncuran Aksi Post TV,” kata Fachrori.
Fachrori pun meyakinkan, Aksi Post telah bersiap mencegah banyaknya potensi informasi yang keliru di tengah masyarakat.
“Pers adalah insan diperlukan ditengah kemajuan teknologi digital saat ini. Saya yakin Aksi Post yang sudah ada sejak tahun 2004 dapat menjadi media yang menginspirasi dan panutan bagi seluruh masyarakat Jambi khsususnya,” kata Fachrori.
General Manager Aksi Post, Kemas Supriyadi menyebutkan, peluncuran ini merupakan langkah cepat Aksi Post terhadap informasi keliru ditengah masyarakat. Menurutnya, berita hoax akan merusak suasana damai jika tidak dilawan dengan berita yang benar.
“Selama ini kami memproduksi Aksipost.com dan Aksi Post koran harian. Kami optimis media ini akan menjadi pedoman bagi masyarakat sehingga masyarakat memiliki kepastian informasi. Masyarakat jangan mau terperangkap dalam informasi yang salah. Untuk semua video dapat diakses melalui link di chanel youtube kami, Aksi Post TV” kata Supriyadi.