TEBO, AP – Seluruh Siswa Sekolah Menengah Pelajar (SMP) di Kabupaten Tebo kembali melakukan kegiatan belajar mengajar tatap muka, Senin 13 Juli 2020. Diknas mengingatkan kepada pihak sekolah untuk tetap menjaga standar protokol kesehatan Covid-19.
“Para siswa harus mengikuti protokol kesehatan sebelum memasuki ruangan, menggunakan masker, mencuci tangan. Kita juga mengatur jarak kursi para siswa demi mencegah penyebaran dan penularan Covid-19,” ujar Kadis Dikbud Tebo Sindi, SH melalui Kepala Bidang Pendidikan Dasar Khaerul Akmal.
Kata dia kegiatan belajar dilaksanakan dengan dua shift yakni kelas pagi dan siang. Dalam satu kelas jumlah siswanya menjadi sedikit. Kemudian jam istirahat juga ditiadakan, selesai belajar siswapun diawajibkan unutk langsung pulang.
“Kantin yang ada disetiap sekolah ditiadakan, siswa disarankan untuk membawa bekal makanannya dari rumah,” katanya. (Ardi)