MUARA JAMBI, AP – Kepala Bidang SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muara Jambi Jesman Gultom menyatakan telah mencairkan semua anggaran Kompetisi Sains Nasional (KSN) di Kabupaten Muara Jambi yang dilaksanakan Februari lalu.
Jesman yang juga merupakan Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) kegiatan ini mengatakan, proses pencairan anggaran KSN memang sempat terhambat. Pencairan terganggu karena sempat dibatasi libur lebaran, kemudian karena COVID-19 pegawai di Dinas Pendidikan tidak masuk normal.
“Alhamdulilah sekarang kegiatan KSN bagi pemenang lomba Matematika dan IPA hadianya sudah dilaksanakan,” kata Jesman. PPTK kegiatan KSN, Jumeri juga membenarkan apa yang disampaikan Jesman, Rabu 22 Juli 2020.
Pernyataan Jesman ini membantah adanya dugaan penyelewengan dana kegiatan. Sebelumnya, diduga ada pemangkasan anggaran KSN. Dari anggaran Rp31.500.000 hanya dicairkan kepada panitia Rp7 juta untuk pelaksanaan kegiatan. Sehingga kekurangan untuk pembayaran ke-sejumlah rekanan belum bisa dibayarkan. (Syafii)