MERANGIN, AP – Pengerjaan pemasangan bronjong yang berada di Desa Koto Rami Kecamatan Lembah Masurai, Kabupaten Merangin ambruk padahal pengerjaan belum sampai 100 persen, Senin (3/8).
Kepala Desa Koto Rami Ibrahim menyebutkan proyek bronjong yang dananya bersumber dari APBD Provinsi Jambi senilai Rp4,5 miliar ini ambruk Senin sore. Posisi ambruknya di bagian atas kurang lebih 10 meter.
“Hampir separuh yang runtuh,” kata Ibrahim, Selasa (4/8)
Saat ini persentase pengerjaan bronjong tersebut sudah lebih kurang 80 persen. Menurut Ibrahim, ambruknya Bronjong tersebut dikarenakan ada aktivitas penimbunan di lokasi.
“Ketika ditimbun itulah dio runtuh,” imbuhnya.
Ambruknya bronjong tersebut diduga kuat karena tidak mampu menahan beban. “Kurang bagus itu sudah pasti. Tidak ada hujan kok tiba tiba runtuh,” katanya. (Nazarman)