TANJAB TIMUR, AP – Tim Tari Kabupaten Tanjung Jabung Timur mendapatkan juara di event Festival Tari tingkat Provinsi Jambi pada 4 Desember 2020.
Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Budparpora) Kabupaten Tanjab Timur, Dedy Armadi mengatakan, tiga kategori Festival Tari Tim Tarian Kabupaten mendapatkan juara I. Pertama juara I penampilan tarian Ratib Saman, juara I Penata Tari dan Penata Musik.
“Ada Empat kategori lomba di Festival Tari. Namun Satu lomba tidak kita ikuti, yakni lomba Cipta Lagu Daerah. Karena kita sedikit terlambat, jadi tidak terkejar lagi,” katanya, Selasa (15/12).
Tim Tarian Kabupaten Tanjab Timur berjumlah 23 orang terdiri dari pemusik 10 orang dan penari 13 orang termasuk kru yang dilaksanakan pada tanggal 2 – 3 Desember 2020 dan penyerahan pialanya pada l 4 Desember 2020. Kemudian diikuti seluruh kabupaten/kota dalam Provinsi Jambi.
“Lomba yang juara I, akan mewakili Provinsi Jambi pada tingkat Nasional pada tahun 2021 mendatang di Taman Mini Indonesia Indah Sasono Langen Budoyo,” jelasnya.
Pada tahun sebelumnya, Pemkab Tanjab Timur juga mendapatkan juara I ditingkat Provinsi Jambi. Bahkan untuk Cipta Lagu Pemkab Tanjab Timur juara I di tingkat Nasional Tahun 2019. Ditargetkannya untuk tahun 2021 mendatang Tim Tarian Kabupaten Tanjab Timur bisa juara I ditingkat Nasional.
“Ya, kita berharap target kita tercapai, yakni juara I ditingkat Nasional,” katanya.(Hifni)