Jambi, AP – Pemerintah Kota Jambi sepertinya tidak hanya membenahi kualitas dan mutu individu para tenaga medis saja, tetapi pembangunan rumah sakit juga akan segera dibangunan diseberang Kota Jambi desa olak kemang, hal itu untuk memberikan layanan prima kepada masyarakat Kota Jambi dan mudah dijangkau.
Walikota Jambi H. Sy Fasha ME mengatakan, Puskesmas Olak Kemang akan segera berganti menjadi Rumah Sakit. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya Sosialisasi Pengembangan Puskesmas Olak Kemang menjadi Rumah Sakit, Rabu (26/10) kemarin.
Selain itu Sosialisasi tersebut sekaligus sayembara untuk menentukan nama Rumah Sakit yang akan dipakai. Seluruh kelurahan menghadiri acara tersebut untuk memberikan aspirasinya mengenai nama yang akan di pakai.
“Kita menghadiri sosialisasi puskesmas rawat inap Olak Kemang direncanakan akan menjadi Rumah Sakit tipe D,” ungkap Fasha.
Begitupun Nantinya, Puskesmas pembantu (Pustu) yang ada di Pasir Panjang akan ditingkatkan menjadi puskesmas.
“Pemilihan nama akan dipilih dari hasil musyawarah para tokoh adat dan masyarakat, jadi dengan adanya rumah sakit di olak kemang ini, masyarakat danau teluk dan pelayang tidak perlu menyebrang dulu untuk ke rumah sakit,” imbuh Fasha.
Diketaui saat ini pelayanan kesehatan di Kota Jambi terus berkembang, beberapa terobosan pun dilakukan oleh Walikota dalam memberikan kesehatan terhadap masyarakat, seperti puskes 24 jam ditingkatkan menjadi puskesmas rawat inap, begitupun Pustu juga ditingkatkan menjadi Puskesmas. Bdh