JAKARTA – Dosen Universitas Gadjah Mada Zainal Arifin Mochtar mengatakan Presiden Jokowi sudah bersikap masa bodo alias cuek terhadap seruan moral kalangan terpelajar baik dari mahasiswa, intelektual dan akademisi.
“Rezim Jokowi tak takut dengan mahasiswa sebenarnya, tidak terlalu takut dengan gerakan intelektual, mau 200 profesor datang menolak undang-undang itu tetap dicuekin,” kata Zainal, Kamis (28/10).
Berbeda soal, jika gerakan moral mahasiswa menggandeng gerakan buruh untuk memberikan aspirasinya terkait perbaikan kondisi negara.
“Pemerintah sekarang itu jauh lebih takut kalau yang turun itu adalah buruh, jauh lebih khawatir di situ, ” tuturnya.
Zainal menjelaskan demo yang berjilid-jilid dari gerakan mahasiswa akan ditanggapi biasa saja oleh Presiden Jokowi.
“Universitas teriak tidak terlalu banyak efeknya seringkali belakangan ya saya melihat gejalanya di rezim Jokowi, tetapi kalau buruh yang turun itu selalu mengkhawatirkan,” tegasnya.