Muarasabak, AP – Setelah sukses meraih juara pertama lomba Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) di tingkat kabupaten 15 September lalu, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 114 Pandan Jaya berkesempatan untuk mewakili Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) maju dan beraksi di lomba UKS tingkat provins. Selain itu, SDN 114 juga akan menjadi tuan rumah lomba UKS yang akan diselenggarakan pada tanggal 24 November 2016 mendatang.
Adapun penilaian terhadap siswa dalam lomba tersebut terdiri dari kebersihan pakaian, rambut, kuku dan gigi. Sedangkan untuk sekolah dinilai dari kebersihan lingkungan, kebersihan WC, taman, penghijauan, keamanan lingkungan dan kebersihan kantin sekolah.
Sebelumnya Afika Nofria Harda, Siswa SDN 114 Pandan Jaya yang duduk di bangku kelas lima pernah juga mengukir prestasi dalam lomba dokter kecil tingkat kabupaten.
“Sekolah kita juga mempunyai dokter kecil yang telah meraih juara pertama di tingkat kabupaten,” beber Emma Susi Suwanti, Kepala SDN 114 Pandan Jaya. Minggu (30/10) kemarin.
Pihak sekolah berharap mendapatkan dorongan bantuan, doa, dan partispasi masyarakat dan pemerintah daerah (Pemda), agar dapat mensukseskan dalam penilaian lomba UKS nantinya, sebagaimana dikatakan Emma Susi Suwanti.
“Kita harapkan bantuan, doa, dukungan, dan partispasi masyarakat dan pemda setempat, agar dapat mensukseskan sekolah kita dalam penilaian lomba nanti,” harapnya.
“Semoga kita dapat meraih juara UKS tingkat provinsi dan menjadikan sekolah kita sekolah yang sehat. Karena kita bertujuan ingin mencipakan sekolah sehat, mandiri, dan cerdas,” pungkasnya. fni