Jambi- Pemerintah Provinsi Jambi menyerahkan bonus berupa uang tunai kepada atlet Jambi peraih medali di PON XX dan PEPARNAS XVI 2021 Papua.
“Bonus yang diberikan kepada atlet tersebut merupakan apresiasi dan penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jambi,” kata Gubernur Jambi Al Haris, Kamis (23/12).
Pemerintah Provinsi Jambi memberikan perlakuan yang sama kepada atlet PON ke 20 dan Atlet PEPARNAS ke 16 di Papua. Karena menurut Al Haris atlet-atlet tersebut merupakan atlet yang sama-sama berjuang memberikan yang terbaik untuk Provinsi Jambi dalam pesta olahraga terbesar di Indonesia.
Bonus uang tunai tersebut tidak hanya diberikan kepada atlet, namun pelatih yang mendampingi atlet turut menerima bonus dari pemerintah daerah itu.
“Saya sangat menaruh hormat kepada mereka yang telah berjuang di Papua dan dengan medali yang telah mereka dapatkan telah membuktikan bahwa kondisi disabilitas tidak menjadi penghalang untuk menorehkan prestasi,” kata Al Haris.
Untuk atlet kategori perorangan yang meraih medali emas mendapat uang senilai Rp300 juta, peraih medali perak Rp150 juta dan medali perunggu Rp75 juta. Kemudian untuk atlet beregu yang meraih medali emas per-orang nya mendapatkan uang senilai Rp150 juta, peraih medali perunggu sebesar Rp62,5 juta dan peraih medali perunggu sebesar Rp37,5 juta.
Dan untuk pelatih yang atletnya berhasil meraih medali emas mendapatkan bonus uang tunai senilai Rp250 juta, peraih medali perak Rp125 juta dan peraih medali perunggu Rp75 juta.
“Bonus ini adalah bentuk penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jambi kepada para atlet dan sebagai pemicu semangat bagi para atlet, ke-depannya kita mengharapkan para atlet dapat lebih meningkatkan prestasi,“ tutur Al Haris.
Tidak hanya kepada para atlet yang telah berhasil meraih prestasi untuk dapat meningkatkan prestasinya, namun pemberian bonus tersebut diharapkan juga menjadi motivasi bagi atlet-atlet lainnya yang belum berhasil mendapatkan medali untuk lebih giat lagi berlatih dan dapat menorehkan prestasi terbaiknya.
Al Haris menuturkan, Pemerintah Provinsi Jambi telah memberikan bonus yang cukup besar kepada para atlet yang telah berjuang di Papua beberapa waktu lalu. Hendaknya para atlet yang mendapatkan bonus dapat menggunakannya dengan sebaik baiknya.
“Harapannya bonus yang diberikan kepada atlet ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya dan tentunya dapat membantu atlet-atlet kita,” kata Al Haris.