Jambi – Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin akan berkunjung ke Jambi.
Gubernur Jambi Al Haris siap menyambut kedatangan kedua pemimpin negara Indonesia tersebut.
Jokowi akan tiba pada Rabu, 3 Mei 2023, membahas mengenai isu-isu terkini di Provinsi Jambi, salah satunya memecahkan masalah jalan yang berstatus tidak mantap di Provinsi Jambi.
Selama ini berbagai upaya dilakukan Al Haris, kesana kemari ketemu pemerintah Pusat untuk menyelesaikan masalah tersebut.
Walau terkadang kalimat hinaan dan cacian yang sering kali diterimanya bahkan dicap sebagai pemberi harapan palsu (PHP), namun Al Haris terus menunjukan komitmen membangun Provinsi Jambi.
“Banyak tudingan pak Gubernur itu PHP. Namun saya artikan Pelan Hasilnya Pasti, insyaallah,” kata Al Haris dalam sambutannya pada Paripurna istimewa HUT ke-66 Provinsi Jambi, Jumat (6/1/2023) lalu.
Sedangkan kunjungan Wapres pada Kamis, 4 Mei 2023, mengukuhkan Pengurus Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah Provinsi Jambi yang berlangsung di rumah dinas Gubernur Jambi.
Menurut Kadis Kominfo Provinsi Jambi Ariansyah, infrastruktur memberikan dampak berganda yang mendorong pertumbuhan ekonomi suatu daerah.
Kunjungan kedua pemimpin ini menandakan Al Haris menjadi perhatian Pusat. Pemprov sangat berharap Presiden Jokowi membantu percepatan perbaikan jalan-jalan daerah.
“Ini menandakan bahwa Jambi merupakan salah satu provinsi yang menjadi perhatian pemerintah Pusat dan hubungan yang harmonis antara pusat dan daerah,” ujar Ariansyah, juga Jubir Pemprov Jambi, Minggu, 30 April 2023. (Dani)