Jambi, AP – Untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, Dinas Pertanian Provinsi Jambi saat ini tengah melakukan sosialisasi di bidang pertanian dan menargetkan Jambi akan swasembada tanaman pangan.
Kepala Dinas Pertanian Provinsi Jambi, Amrin Aziz mengatakan, tahun ini pihaknya menargetkan ada 50 hektar lahan yang akan digunakan sebagai lahan pertanian jagung, dan akan diberikan bantuan berupa bibit.
“Untuk bibit kita akan menyiapkan, petani tinggal mengajukan saja,” kata Amrin, Senin (07/11).
Ditambahkannya, saat ini telah ada 5 ribu hektar lahan yang sedang dikerjakan. Hal ini dilakukan oleh dinas pertanian, mengingat tanaman yang saat ini dikerjakan oleh para petani umumnya membutuhkan replanting atau penanaman ulang dan dengan waktu yang cukup lama.
Untuk tanaman jagung pemerintah saat ini lebih menjadi pilihan sebagi budidaya petani. Selain waktu yang tidak terlalu lama, dalam hal ini pemerintah telah memiliki beberapa kesepakatan dengan beberapa perusahan dalam urusan pakan ternak.
Bukan hanya itu saja, untuk jagung pemerintah siap menampung dengan harga Rp 3.150 per koligram. “Dari pada ubi racun, kami lebih menyarankan jagung, selain cepat unutk penjualan hasil pertanian juga lebih gampang,” tandasnya. met