Muaratebo, AP.- Sungguh ironis tim Pengelola Kegiatan (TPK) Dana Desa (DD) tahun 2016, desa Tabun kecamatan VII Koto kabupaten Tebo, sama sekali tidak mengetahui jumlah rincian biaya pekerjaan yang di kelolanya, seperti pekerjaan pembangunan jalan sepanjang 2,8 Km serta pembuatan box culvert dan pemasangan polongan.
Ketua TPK DD 2016 desa Tabun Depi Suanda Putra ketika dikonfirmasi Aksi Post Kamis (10/11) kemarin via ponsel menjelaskan bahwa untuk kegiatan di biayai DD 2016 meliputi pekerjaan jalan sepanjang 2.8 Km, pembuatan box culvert sebanyak dua unit dan pemasangan polongan sebanyak tujuh buah secara terinci sama sekali saya tidak tau berapa jumlah anggarannya “ucapnya kemarin.
Yang saya tau “lanjutnya lagi hanya biaya kegiatan pekerjaan secara keseluruhan kalau tidak salah sekitar Rp.400 jutaan lah, kalau rincian item tiap pekerjaan tersebut tidak tau, yang tau persis wakil TPK saya namanya Tabroni “ucap Depi meyakini.
Diketahui pembangunan jalan dan pembuatan dua unit box culvert serta pemasangan delapan buah polongan di biayai Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) melalui Dana Desa (DD) tahun 2016 di desa Tabun kecamatan Vll Koto sepanjang lebih kurang 2,8 Km senilai Rp.544.240.000 di duga hanya di kerjakan sepanjang 400 meter dan tidak sesuai dengan anggaran yang di kucurkan, terkesan amburadul. ard