Muaratebo, AP- Selain Pengusaha muda dan sukses Bos PT.Air Panas Semurup (PT.APS) Salman Alfarisi Agus Jaya asal kabupaten Kerinci juga politisi salah satu Partai, sepanjang tahun 2016 saja kontraktor ini diduga banyak kuasai sejumlah proyek besar di Kabupaten Tebo, salah satu profil perusahaannya adalah PT.APS sebelumnya perusahaan ini belum pernah terdengar namun hampir di setiap instansi Pemkab Tebo tender proyek di menangkannya.
Seperti proyek jaringan irigasi dan pembuatan jalan inspeksi di desa Semabu kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo di kerjakan oleh PT.APS, sumber dananya berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2016 senilai Rp.3,6 milyar pada Dinas Pekerjaan Umum Perumahan rakyat (Pu-Pera) bidang Sumber Daya Air (SDA) Provinsi Jambi.
Bukan hanya itu, Kadis PU-Pera Provinsi Jambi melalui bidang Sumber Daya Air (SDA) Yasir Arafat di konfirmasi Aksipost kemarin membenarkan bahwa proyek pekerjaan pembangunan turap di desa Mangun Jayo Kecamatan tebo tengah dibiayai DAK 2016 Tk I Pemprov Jambi senilai Rp.1,3 Milyar di kerjakan oleh rekanan Salman Alparisi.
Dari informasi yang berhasil di himpun Aksipost bahwa proyek lainnya yang diduga di kerjakan oleh Salman Alparisi adalah pembangunan pengaspalan jalan kabupaten di kecamatan Muaro Tabir yang dielu-elukan menjadi proyek perioritas di biayai APBD Tebo 2016 senilai Rp.3 milyar, selain itu menurut informasi koran ini pengaspalan jalan Sport center dibiayai APBD Tebo 2016 dan di duga masih ada lagi sejumlah proyek lainnya. ard